Sunset di Pura Tanah lot Bali



Para pecinta  sunset, inilah saatnya untuk berburu Matahari yang paling Indah dengan pemandangan hanya satu-satunya di Bali yaitu  Pura yang berada ditengah laut,Pura Tanah Lot. Saat yang tepat untuk menyaksikan sunset saat sore menjelang petang sekitar  pukul.17.30 WITA, Sebelum sampai ke Pura Tanah Lot,sepanjang jalan menuju pantai, disini juga  banyak tersedia Toko – toko  atau Artshop yang berjualan baju-baju kaos  Bali, Selendang, Oleh-oleh khas Bali dan Souvenir. Disekitar Pura tepatnya bibir pantai banyak jasa-jasa tukang fhoto yang langsung jadi dengan cover atau bingkai yang menarik Pura Tanah Lot.Nahh…Para Pecinta Sunset Lokasi Tanah Lot, berada di Desa Braban, Kabupaten Tabanan. 


Desa ini pula yang langsung  mengelola pantai dan menyediakan lahan parkir yang cukup luas. Dari areal parkir pengunjung harus melalui jalan setapak untuk menuju lokasi pantai.






Untuk masuk ke Pura ini  tidaklah mahal, tiket masuk domestic Anak-anak Rp. 7.500, Dewasa Rp.10.000,  sedangkan untuk Wisatawan Mancanegara, Dewasa Rp.30.000,-,Anak-anak Rp.15.000, Objek Wisata Tanah Lot dibuka mulai pukul 07.00 – 19.00 WITA. Untuk dapat berkunjung ke Pura dan Pantai ini, dari Kuta hanya dibutuhkan waktu  1 Jam saja.





Di sekitar Pura Tanah Lot setiap harinya  dijaga  oleh beberapa  orang yang berpakaian adat Bali, mereka biasanya akan menawarkan kepada setiap wisatawan domestic ataupun Wisman  untuk masuk  dan melihat Goa Air Suci.  Di dalam Gua ini dapat  menghasilkan air suci yang berasal dari tengah laut yang mengalir di bawah batu karang tempat keberadaan Pura Tanah Lot.  Air suci  tersebut  diyakini pula mempunyai banyak khasiat seperti dapat menyembuhkan beberapa penyakit, Orang  Bali Aseli atau  Warga sekitar Pura sering juga menyebutkan air Suci ini dengan  sebutan  air kesuburan, yang dipercaya  mampu meningkatkan kemungkinan untuk memiliki  bayi atau seorang anak.
















 


Setiap menjelang sore hari  para  wisatawan mulai banyak  berdatangan, untuk menyaksikan Matahari yang beranjak tenggelam mempesona dan segera mengambil  moment terindah tersebut. Baiklah para Pecinta Sunset, semoga Anda dapat  segera Traveling dan memasukan Pura Tanah Lot kedaftar prioritas  destinasi wisata Anda.





Text / Fhoto : Djay / Berbagai Sumber 


EmoticonEmoticon